PENANGANAN PERMUKIMAN KUMUH BERDASARKAN PARTISIPASI MASYARAKAT DI KELURAHAN PASIR KECAMATAN PARIAMAN TENGAH KOTA PARIAMAN

Authors

  • Bayu Wahyudi
  • Haryani Haryani
  • Rini Asmarianti

Abstract

Abstrak
 
Keberadaan kawasan permukiman kumuh merupakan permasalahan serius bagi sebuah perkotaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji tindakan dan penanganan yang sesuai di Kelurahan Pasir Kecamatan Pariaman Tengah tersebut dengan melakukan metode partisipasi masyarakat dan dapat menghasilkan arahan rencana penanganan permukiman kumuh di Kelurahan Pasir tersebut berdasarkan aspirasi masyarakat. Penanganan permukiman kumuh pada kawasan Keluarahan Pasir meliputi 7 kriteria berdasarkan Permen PU nomor 2 tahun 2016 tentang peningkatan kualitas terhadap perumahan kumuh dan permukiman kumuh yaitu bangunan gedung, jalan lingkungan, air minum, drainase lingkungan, pengolahan air limbah, pengolahan persampahan dan proteksi kebakaran. Berdasarkan dari 7 kriteria tersebut maka dilakukannya penilaian tingkat keparahan masing-masing kriteria. Maka hasil dari penilaian menunjukan bahwa pada Kelurahan Pasir terdapat 3 kriteria terjadinya permukiman kumuh dengan tingkat keparahan tinggi yaitu drainase lingkungan, pengolahan persampahan dan proteksi kebakaran. Penanganan permukiman kumuh yang dilakukan berdasarkan dari permasalahan-permasalahan yang merupakan penyebab terjadinya permukiman kumuh dengan partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan penanganan permukiman kumuh pada kawasan Kelurahan Pasir. Berdasarkan hasil penelitian bahwa penangan yang dilakukan dari 3 kriteria dengan tingkat keparahan tinggi masyarakat membutuhkan penanganan pada kawasan Kelurahan Pasir dengan persentase proteksi kebakaran 51,8%, drainase lingkungan 34,4% dan pengolahan persampahan 4,8% dengan wujud partisipasi masyarakat berupa ide, saran dan pemikiran
 
Abstract
 
The existence of slums is a serious problem for an urban area. The purpose of this study is to assess the appropriate actions and treatment in the Subdistrict of Pasir Pariaman Tengah District by conducting a method of community participation and can produce direction plans for handling slums in the Subdistrict of Sand based on community aspirations. The handling of slums in the Sand Outflow area includes 7 criteria based on PU PU Regulation number 2 of 2016 concerning quality improvement of slums and slums that are buildings, environmental roads, drinking water, environmental drainage, waste water treatment, waste treatment and fire protection. Based on the 7 criteria, an assessment of the severity of each criterion was carried out. Then the results of the assessment show that in the Sand Village there are 3 criteria for the occurrence of slums with a high severity, namely environmental drainage, waste treatment and fire protection. The handling of slums is carried out based on the problems that are the cause of slum settlements with community participation in the planning process of handling slums in the Pasir District. Based on the results of the study that the handling of 3 criteria with a high severity level of the community requires handling in the Sand Village area with a percentage of fire protection 51.8%, environmental drainage 34.4% and 4.8% solid waste treatment with the form of community participation in the form of ideas, advice and thoughts.
 
 
Kata Kunci : Penanganan, Permukiman Kumuh, Partisipasi Masyarakat

References

DAFTAR PUSTAKA

Bryan dan White. 1983. Partisipasi Dalam Pembangunan . Jakarta : LP3ES.

Davis, Keith dan John W. Newstrom. 1985 Perilaku Dalam Organisasi. Jakarta: Erlangga.

Isbandi. 1999. Perencanaan Berbasis Partisipasi, Depok: FISIP UI Press.

P. Soebroto Endah. 1998. Sejumlah Masalah Permukiman Kota, Bandung: PT. Alumni.

Peraturan Mentri Pekerjaan Umum No 2 Tahun 2016. Tentang Peningkatan Kualitas Terhadap Perumhan Kumuh dan Permukiman Kumuh.

Raharjo. 1983. Pembangunan Berbasis Masyarakat. Bandung: Alfabeta.

SK Walikota Pariaman No: 444/050/2014 tentang penetapan lokasi perumahan kumuh dan permukiman kumuh Kota Pariaman

Supramono, SE dan Ir Sugiarto.. 1993. Statistika. Yogyakarta: Andi Offset.

Sugiyah, S. 2001. Partisipasi Masyarakat dalam Politik, Jakarta: PT Gurfrhon.

Septina Anggraini. Tugas Akhir Teknik Perencanaan Wilayah Dan Kota Tahun 2018 Wujud Partisipasi Masyarakat Dalam Memelihara Rumah Gadang Kabupaten Solok Selatan.

Undang-Undang No.4 Tahun 1992 Tentang. Pengertian Perumahan dan Permukiman.

Downloads

Published

2019-08-27