ANALISA PENAMBAHAN ZAT ADDITIVE SIKAMENT LN TERHADAP KUAT TEKAN BETON NORMAL

Authors

  • Edo Aristan Lyalzo

Abstract

1. Penggunaan Sikament LN pada campuran beton dapat mempengaruhi berat jenis dari beton tersebut, dikarenakan berat jenis Sikament LN yang ringan. Semakin banyak persentase campuran Sikament LN pada beton, akan semakin menurun pula berat beton. 2. Dari hasil uji slump, semakin banyak penggunaan Sikament LN pada campuran beton maka semakin tinggi pula nilai slump yang didapat dan juga beton yang baru diaduk semakin encer diawal adukan. 3. Pada penelitian ini, penggunaan campuran Sikament LN 1% dan 1,5% merupakan komposisi ideal untuk campuran beton, karena pada campuran ini, hasil kuat tekan yang didapat lebih besar dari kuat tekan beton normal. Dan berat jenis beton pada campuran ini lebih ringan dibandingkan dengan beton normal. 4. Pada umur 28 hari, campuran Sikament LN 1,5% mengalami peningkatan kuat tekan sebesar 12,258% dari kuat tekan beton normal. 5. Pada campuran Sikament LN bobot rata- rata sampel beton menurun dikarenakan penambahan zat additive tersebut.

Downloads

Published

2020-10-27