PERANCANGAN PANTI REHABILITASI PENGGUNA NARKOBA DI KABUPATEN MUARA BUNGO DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR PERILAKU

Authors

  • Nasril. S Program Studi Arsitektur Univeritas Bung Hatta Padang
  • Yaddi Sumitra Program Studi Arsitektur Univeritas Bung Hatta Padang

Abstract

Persoalan penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang sangat memprihatinkan, bahkan menjadi permasalahan global yang sudah menjadi ancaman serius dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, tidak terkecuali di Indonesia. Provinsi jambi tepatnya di Kab. Muara Bungo merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Jambi yang rentan oleh bahaya peredaran dan penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang. Tingginya angka pengguna/pencandu dan kasus narkotika dan obat terlarang di Muara Bungo tidak diiringi dengan ketersediaan tempat rehabilitasi yang layak dan nyaman bagi para penggunanya. Kabupaten Muara Bungo sendiri masih belum ada tempat yang layak untuk menampung aktifitas rehabilitasi pengguna narkoba. Padahal pada kasus pengguna narkoba tersebut, terapi dan rehabilitasi merupakan salah satu mata rantai yang penting dalam pemberantasan penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang, karena apabila proses tidak maksimal,tingkat kesembuhan para korban penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang menjadi tidak maksimal serta masih ada dorongan untuk memakai kembali.

Downloads

Published

2021-04-01