PENGEMBANGAN PAKET WISATA WARISAN BUDAYA (CULTURAL HERITAGE TOURISM) DI KABUPATEN DHARMASRAYA
Abstract
Pariwisata merupakan salah satu sektor yang memiliki perkembangan yang sangat pesat dan sangat menjanjikan, yang mana sektor Pariwisata ini merupakan industri besar dalam pembiayaan ekonomi global. Dalam kenyataannya pengembangan pariwisata dapat meningkatkan devisa bagi perekonomian daerah. Pariwisata memiliki berbagai jenis daya tarik yang dapat ditawarkan salah satunya adalah wisata warisan budaya. Kabupaten Dharmasraya adalah salah satu kabupaten yang yang memiliki daya tarik wisata budaya yang cukup banyak, ketersediaan objek wisata warisan budaya menjasi salah satu kesempatan bagi Kabupaten Dharmasraya untuk meningkatkan pengembangan pariwisatanya. Kabupaten Dharmasraya memiliki Objek wisata budaya yang beragam termasuk diantaranya terdapat candi, rumah gadang, makam, dan mesjid kuno. UNWTO menyampaikan pengertian pariwisata sejarah dan warisan budaya sebagai perpindahan orang ke atraksi budaya di kota dan/atau negara selain tempat tinggal normal mereka, dengan tujuan untuk mengumpulkan informasi dan mendapatkan pengalaman baru untuk memenuhi kebutuhan budaya dan segala gerak yang berhubungan dengan atraksi budaya tertentu, seperti situs warisan, manifestasi seni dan budaya, seni dan drama, dan lain-lain.(Kementrian Pariwisata, 2019) Menurut Nuriata dalam cucu kurniati Paket wisata dapat dikategorikan sebagai suatu sistem, suatu susunan yang terdiri dari beberapa unsur yang membentuk suatu susunan, dengan setiap unsur susunan tersebut saling berhubungan. Sistem ini meliputi Touris, attraction, amenity dan time travel.(Kurniati, 2015)Downloads
Published
2021-08-27
Issue
Section
Articles