PENGARUH SUBSTITUSI LIMBAH SERBUK KACA SEBAGAI FILLER PADA CAMPURAN BERASPAL AC-BC

Authors

  • Giansa Winanda Universitas Bung Hatta

Abstract

Konstruksi perkerasan jalan akan mengalami kerusakan apabila sudah mencapai masa pelayanannya, dengan adanya ide baru dalam dunia konstruksi maka dilakukanlah berbagai penelitian lanjutan dimana salah satu penelitiannya adalah tentang aspal modifikasi seperti mencampurkan limbah serbuk kaca kedalam campuran beraspal. Metode yang akan digunakan adalah metode pengujian Marshall, untuk mendapatkan nilai density, stabilitas, vim, vma, vfa, flow dan marshall quotient, yang berdasarkan spesifikasi Bina Marga 2018. Kadar aspal optimum yang digunakan pada penelitian ini adalah 6%. Didapatkan hasil pencampuran optimum pada variasi limbah serbuk kaca 75% dengan nilai Density=2.297 gr/cc, VMA=16.3%, VIM=4.2%, vfa=73.8%, Stabilitas=1287 kg, Flow=3.12 mm, Marshall Quotient=413 kg/mm.

Downloads

Published

2021-08-30