PERAN MASYARAKAT LOKAL DALAM PENGEMBANGAN DAYA TARIK WISATA NAGARI KOTO MALINTANG

Authors

  • Arum Oktriya Perdani Universitas Bung Hatta
  • Harne Julianti Tou Universitas Bung Hatta

Abstract

Kendala pengembangan daya tarik wisata Koto Malintang yaitu belum siapnya masyarakat lokal dalam menerima dampak negatif maupun dampak positif wisata, dan kurangnya peran pemerintah dalam pengembangan daya tarik wisata. Tujuan penelitian ini adalah untuk menemukan peran yang dilakukan masyarakat lokal sebagai Stakeholder dalam pengembangan daya tarik wisata Nagari Koto Malintang. Penelitian ini dilakukan secara kualitatif dengan analisis naratif dan wawancara terhadap informan. Dari hasil analisis pada daya tarik fisik yaitu objek wisata peran Pemerintah Nagari, POKDARWIS, dan Pengelola masih sangat rendah dan pada daya tarik non fisik yaitu atraksi kesenian dan alam peran Pemerintah Nagari, POKDARWIS, dan Pengelola tidak ada. Kata kunci : Daya Tarik Wisata, Masyarakat Lokal, Peran, dan Stakeholder,

Downloads

Published

2023-03-07