KETERATURAN BANGUNAN PADA PERMUKIMAN PADAT DI SEPANJANG SUNGAI AEK MATA KELURAHAN PANYABUNGAN III

Authors

  • Ilmi Afidah Universitas Bung Hatta
  • Rini Asmariati Universitas Bung Hatta

Abstract

Kelurahan Panyabungan III termasuk ke dalam Kecamatan Panyabungan yang merupakan daerah yang dialiri sungai Aek Mata. Sungai Aek Mata merupakan sungai dengan aliran sedang yang berada dikawasan perkotaan dan memiliki rumah yang padat dan saling berdekatan serta akses jalan yang kecil dan banyak bangunan yang berada di bantaran sungai. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui keteratuan bangunan pada permukiman padat di sepanjang sungai Aek Mata Kelurahan Panyabungan III. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan metode analisis deskriptif. Berdasarkan hasil analisis Dari 6 keteraturan bangunan yang ada di kawasan studi setelah dianalisi terdapat 3 yang bermasalah atau belum teratur yaitu garis sempadan bangunan, garis sempadan sungai dan pemanensi bangunan. Terdapat 2 kawasan yang paling bermasalah dikawasan studi yaitu pada blok A dengan 1 yang melanggar keteraturan bangunan dan blok D dengan 2 yang melanggar keteraturan bangunan. Kata kunci : GSB, GSS, Keteraturan Bangunan, Sungai Aek Mata

Downloads

Published

2023-03-07