Pengembangan Sistem Perawatan Beton Menggunakan Metode Self-Healing dengan Penambahan Admixture Damdex untuk Mempertahankan Nilai Kuat Tekan

Authors

  • Arya Buana Universitas Bung Hatta
  • Khadavi Universitas Bung Hatta

Abstract

Perawatan beton merupakan tahap krusial dalam proses konstruksi yang bertujuan untuk menjaga kekuatan dan ketahanan struktur beton. pengembangan dengan metode self-healing menjadi fokus untuk mempertahankan nilai kuat tekan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh admixture Damdex terhadap kuat tekan dan pemulihan retakan (self-healing) pada beton. Metode self-healing digunakan untuk meningkatkan Nilai Kuat Tekan beton dengan menambahkan Damdex pada berbagai variasi campuran (0%,5%,dan 10%). Pengujian dilakukan pada beton berumur 7,14, dan 28 hari dengan kuat tekan beton direncanakan 𝑓c' 20 MPa dan K-250. Hasilnya menunjukkan bahwa penambahan 5% Damdex meningkatkan kuat tekan hingga 11,71% pada umur 28 hari. Namun, penambahan 10% Damdex tidak memberikan peningkatan signifikan dibandingkan 5% hanya mengalami kenaikan sebesar 6,31% di umur 28 hari. Selain itu, Damdex membantu memulihkan retakan pada beton melalui proses penyembuhan sendiri. Kata Kunci: Self Healing Beton, Perawatan Beton, Admixture Damdex, Kuat Tekan

Downloads

Published

2024-11-25