PERENCANAAN PUSAT INFORMASI DAN DOKUMENTASI PARIWISATA SUMATERA BARAT DI KOTA PADANG DENGAN PENDEKATAN EKO-ARSITEKTUR

Authors

  • Ringga Anderson
  • Nasril Sikumbang
  • Desy Aryanti

Abstract

Pusat Informasi dan Dokumentasi Pariwisata, Budaya Sumatera Barat merupakan suatu judul yang dilatar-belakangi oleh begitu besarnya potensi wisata dan beraneka ragam kebudayaan yang ada di Sumatera Barat, tetapi informasi yang di berikan kepada masyarakat masih kurang baik dalam penyuluhan, pelatihan maupun pengetahuan lainnya. Maka dari itu di butuhkan pusat informasi pariwisata dan budaya di Kota Padang untuk memberikan pengetahuan tentang Sumatera Barat, pada bangunan ini menyediakan tempat dan fasilitas berupa tari, musik tradisional Sumatera Barat, galeri, perpustakaan, pameran dan museum khusus tentang Sumatera Barat. Sedangkan rekreasi lebih mengenal tentang lokasi yakni di kawasan pantai Padang, yang merupakan tempat tujuan masyarakat Kota Padang maupun kota disekitarnya sehingga selain rekreasi pantai, pengunjung juga bisa wisata pendidikan (khusus tentang pariwisata dan budaya Sumatera Barat) dan sekaligus menyediakan fasilitas shelter untuk evakuasi bencana tsunami sehingga fasilitas hiburan, rekreasi menjadi satu dan saling melengkapi.
Kata Kunci : Informasi, Pariwisata, Budaya

Downloads

Published

2015-02-05