TINJAUAN ULANG PERENCANAAN CHECK DAM BATANG LAMPASI KABUPATEN 50 KOTA DI PAYAKUMBUH

Authors

  • Raflis Harfa
  • Mawardi Samah
  • Lusi Utama

Abstract

Checkdam Batang Lampasi adalah merupakan bangunan melintang sungai yang dibuat untuk pengendali sedimen, karena adanya aliran air dengan konsentrasi sedimen yang cukup besar, dimana sedimen tersebut berasal dari erosi atau pengikisan pada bagian hulu sungai yang mengakibatkan aliran debris. Dari analisa hidrologi didapat hujan rencana dengan menggunakan metode Hasper dan metode Gumbel, stasiun curah hujan dari tahun 1998 sampai 2012 didapat curah hujan rencana (R25th) 113,745 mm, debit banjir menggunakan metode Hasper dan metode Melchior didapat (Q25th) 475,238 m3/dtk, untuk sekali banjir periode ulang Q25th dibutuhkan 3 buah bangunan pengendali sedimen. Bangunan checkdam direncanakan tipe tertutup dengan lubang drainase (drain hole) dengan tinggi checkdam 8 m. Dari perhitungan kontruksi checkdam direncanakan 25,6 m, kemiringan tubuh dibagian hulu 0,57, tinggi sub dam 2,66 m, panjang apron 33,18 m, tabal lantai apron 1,79 m dam drain hole 8 buah dengan ukuran 1 m x 2,62 m. stabilitas konstruksi check dam diperhitungan terhadap guling, geser, eksentrisitas dan tegangan tanah, dari hasil perhitungan stabilitas bangunan check dam memenuhi persyaratan. Dalam perencanaan checkdam dalam penentuan lokasi harus dilakukan survey dan analisa sehingga tidank terjadi kesalahan, untuk mendimensi kontruksi checkdam harus memperhatikan kriteria dari perencanaan checkdam.
Kata kunci : checkdam, curah hujan, sedimen, drain hole, stabilitas

References

Kementrian Pekerja Umum. 2012. Desain Bangunan Pengendali Sedimen.

Yogyakarta : Departemen Pemungkiman dan Prasarana Wilayah, Kementrian Pekerja Umum.

Kementrian Pekerjaan Umum. 2012. Implementasi Sabo. Yogyakarta: Depertemen Permukiman dan Prasarana Wilayah, Kementrian Pekerjaan Umum.

Patana Rantetoding. 2002. Metode, Spesifikasi dan Tata Cara Bagian 8 :Bendung, Bendungan, Sungai, Irigasi, pantai Edisi Pertama. Jakarta: Departemen Permukiman dan Prasarana Wilayah.

Ir. Mawadi Samah, Dipl. HE. Bahan Kuliah Irigasi dan Bangunan Air.

Ir. Lusi Utama, MT. Bahan Kuliah Hidrologi.

Downloads

Published

2015-02-13