PERENCANAAN GEOMETRIK DAN TEBAL PERKERASAN JALAN RUAS DUKU – KETAPING KABUPATEN PADANG PARIAMAN

Authors

  • Aka Saputra
  • Hendri Warman
  • Lusi Utama

Abstract

Jalan Duku–Ketaping Kabupaten Padang Pariaman yang merupakan jalan alternatif untuk akses objek wisata pada Bandara Internasiaonal Minangkabau dengan tujuan efisiensi waktu dan aman sampai ketujuan. Posisinya yang penghubung antara Padang, Pariaman, Pasaman, Bukit Tinggi, Payakumbuh dan terletak disepanjang pantai dengan panjang 60,50 km, merupakan suatu hal yang dibutuhkan oleh masyarakat. Perencanaan, tahun 2000, perencanaan teknik jalan raya, tahun 1997, perencanaan geometrik jalan antar kota. Perhitungan geometrik jalan didapat Alinyemen Horizontal, 2 tikungan Full Circle dan alinyemen Vertikal, 8 lengkung vertikal cembung, 9 lengkung vertikal cekung. Tebal pada perkerasan didapat laston MS 454 = 7,50 cm, batu pecah klas A = 20 cm, CBR 100 %, sirtu klas C = 44 cm, CBR 30 %, tanah lempung kepasiran = 17 cm, CBR 20 % dan tanah dasar nilai CBR 5,0 %. Diperhitungkan jenis drainase dengan ukuran pada saluran, lebar atas 144 cm, lebar bawah 72cm, tinggi 90 cm dan ukuran pada box culvert, lebar 4,00 m, tinggi 1,20 m dengan mutu beton fc 29,05 Mpa K – 350.
Kata kunci: geometrik, pekerasan, saluran, boxcover.

References

Direktorat Jendral Bina Marga, Departemen Perkerjaan Umum, 1983, No.01/PD/B/1983, Pedoman Penentuan Tebal Perkerasan Lentur Jalan Raya..

- Direktorat Jendral Bina Marga, Departemen Perkerjaan Umum, 1970, No. 13/1970, Peraturan Perencanaan Geometrik Jalan Raya

- Departemen Perkerjaan Umum, Direktorat Jendral Bina Marga, 1997, No.038/T/BM 1997, Tata Cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota

- Departemen Perkerjaan Umum, Jakarta, Metoda Analisa Komponen, SKBI 2.3.26-1987, UDC.625.73(02),SNI 1732-1989-F, 1987, Petunjuk Perencanaan Tebal Perkerasan Lentur Jalan Raya

- Hendarsin, L.Shirley, 2000, Perencanaan Teknik Jalan Raya, Bandung.

Downloads

Published

2015-02-13