PERENCANAAN STRUKTUR GEDUNG SHELTER TSUNAMI DI KOTA PADANG

Authors

  • Asri Yuda Trinanda
  • Wardi Wardi
  • Rini Mulyani

Abstract

Secara geografis, Indonesia merupakan Negara kepulauan yang terletak pada pertemuan tiga
lempeng tektonik dunia, yaitu lempeng Eurasia, Indo-Australia dan Pasifik. Hal ini menyebabkan
sebagian besar wilayah Indonesia sangatlah rentan terhadap bahaya gempa dan tsunami. Shelter
evakuasi harus direncanakan sedemikian rupa sehingga memiliki ketahanan terhadap beban
gempa dan tsunami. Tugas akhir ini bertujuan untuk merencanakan bangunan gedung 5 lantai
dari beton bertulang yang berfungsi sebagai shelter tsunami di Kota Padang. Gedung 5 lantai ini
memiliki ketinggian total 20 m dan berpedoman kepada SNI 03-2847-2013, SNI 1726-2012 dan
FEMA P-646. Analisis struktur dengan pemodelan gedung 3D berbasis Metode Elemen Hingga.
Berdasarkan SNI 1726-2012, diperoleh kategori risiko gempa IV, kondisi tanah lunak (SE), nilai
respons percepatan gempa SDS = 0,811g dan SD1 = 0,958g. Untuk penentuan gaya gempa,
digunakan Metode Analisa Statik Ekivalen dengan gaya geser dasar seismic arah-X yang
diperoleh sebesar 25335,10Kn dan arah-Y sebesar 25335,10kN. Beban tsunami yang
diperhitungkan adalah gaya hidrodinamik, gaya gelombang, dan gaya tumbuk. Berdasarkan
perencanaan yang dilakukan, konsep strong column weak beam pada gedung juga ditinjau
sehingga memenuhi persamaan ΣMnc >1,2 ΣMnb. Nilai ΣMnc yang diperoleh adalah 3451,2kNm
dan ΣMnb3423,77kN-m. Untuk struktur bawah direncanakan pondasi tiang pancang kelompok
sedalam 22m, daya dukung vertikal tiang sebesar 2558,72kN.
Kata kunci :bangunan shelter tsunami, betonbertulang, gempa, tsunami, FEMA P-646

References

Badan Standardisasi Nasional. “Persyaratan Beton

Struktural Untuk Bangunan Gedung, SNI

:2013”. Bandung: 2012.

Badan Standardisasi Nasional. “Tata Cara

Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk

Struktur Bangunan Gedung dan Non Gedung”.

Bandung: 2011.

Bowles Joseph E. 1988. “Analisis dan Desain

Pondasi Edisi Keempat Jilid 2”. Jakarta:

Erlangga.

Budiono Bambang dan Lucky Supriatna. 2011. “Studi

Komparasi Desain Bangunan Tahan Gempa

Dengan Menggunakan SNI 03-1726-2002 Dan

RSNI 03-1726-201X”. Bandung: ITB.

Hakam Abdul. 2008. “Rekayasa Pondasi Untuk

Mahasiswa dan Praktisi”. Padang: Bintang

Grafika.

Imran Iswandi dan Hendrik Fajar. 2009.

“Perencanaan Struktur Gedung Beton

Bertulang Tahan Gempa Berdasarkan SNI 03-

-2002”. Bandung: ITB.

Patel V.M, H.S Patel and A.P Singh. 2011.

Comparative Study of Earthquake and

Tsunami Loading on Vertical Evacuation

Structure at Dwarka. International Juornal or

Earth Sciences and Engineering, Vol.04,

pp.659-668.

Tumilar Steffie. 2011. “Prosedur Tata Cara

Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk

Gedung Berdasarkan SNI 03-1726-201X”.

Seminar HAKI: Padang.

Wang Chu-Kia, G. Salmon Charles dan Hariandja

Binsar. 1994. “Desain Beton Bertulang Edisi

Keempat Jilid 1”. Jakarta: Erlangga.

Wang Tiecheng, Tao Meng dan Hailong Zhao. 2015.

Tsunami Loading Analysis and Engineering

Prevention and Control. The Open Civil

Engineering Journal, 9, 376-381.

Yeh Harry. 2007. Design Tsunami Forces for

Onshore Structure. USA: School of Civil and

Construction Engineering, Oregon State

Univesity

Downloads

Published

2015-12-30