PENATAAN PENYEDIAAN FASILITAS WISATA DI PANTAI MUARO LASAK KOTA PADANG

Authors

  • Fadilah Lutfiarti Roswan
  • Tomi Eriawan
  • Hamdi Nur

Abstract

Kota Padang mempunyai potensi wisata yang dapat ditonjolkan seperti wisata alam dan wisata buatan. Wisata alam yang lebih diutamakan adalah pantai, salah satunya Pantai Muaro Lasak. Dilihat dari kondisi Pantai Muaro Lasak mempunyai potensi yang memadai, keindahan pantai dan juga letak lokasinya yang strategis- berada di pusat kota Padang. Meskipun begitu masih terdapat kekurangan di Pantai Muaro Lasak, seperti fasilitas wisata. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode behaviour setting dan behaviour mapping. Dengan menggunakan metode tersebut dapat diketahui hasilnya berupa analisis pola kegiatan yang berdasarkan aktivitas, fasilitas, blok dan waktu. Hasil dari analasis dengan mengunakan kedua metode ini diperoleh antara lain kelompok kegiatan, fasilitas yang digunakan, lokasi yang dgunakan, dan waktu pelaksanakan. Lalu hasil dari analisis kelompok kegiatan, maka didapatkan analisis kebutuhan fasilitas berdasarkan aktivitas, analisis alokasi ruang dalam penempatan fasilitas. Dari kedua analasis tersnkanebut menghasilkan konsep penempatan fasiltas wisata pada blok pengembangan beserta kebutuhan ruang fasilits wisata. Berdasarkan hasil analisis bahwa fasilitas wisata yang akan dikembangkan adalah tempat parkir, arena bermain anak-anak, tempat duduk pengunjung, plaza, kios makanan dan pedestrian way.
Kata Kunci: Penyediaan, Penataan, Fasilitas Wisata

Downloads

Published

2016-06-16