ANALISIS KESESUAIAN LOKASI SUAKA PERIKANAN NAGO SAKTI DI NAGARI PANGKALAN KECAMATAN PANGKALAN KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

Authors

  • Puji Kurniawan
  • Hafrijal Syandri
  • Arlius .

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesesuaian lokasi suaka perikanan Nago Sakti di sungai Batang Mahat. Penelitian ini dilaksanakan tahun 2016 pada kawasan suaka perikanan Nago Sakti di Sungai Batang Mahat Nagari Pangkalan Kecamatan Pangkalan Kabupaten Lima Puluh Kota yang meliputi kawasan zona inti, zona perikanan berkelanjutan dan zona pemanfaatan. Metode penelitian dilakukan melalui observasi, perhitungan,pengukuran dan wawancara langsung di lapangan. Hasil penelitian dapat dikemukakan bahwa luas suaka perikanan Nago Sakti adalah 2,68 Ha terdiri dari zona inti 0,28 Ha, zona perikanan berkelanjutan 0,73 Ha dan zona pemanfaatan 1,67 Ha. Terdapat 16 Spesies ikan yang hidup di suaka perikanan Nago Sakti, 12 spesies family Cyprinidae, 2 spesies family Siluridae , 1 spesies family Notoptheridae dan 1 spesies Family Bangridae. Hasil analisa kualitas air di suaka perikanan Nago Sakti menunjukkan bahwa perairan tersebut belum tercemar dan memenuhi kriteria baku mutu kualitas air untuk perikanan. Pengukuran padatan tersuspensi total (TSS) ketiga zona berkisar antara antara 4,83±0,30 – 6,66±0,15 mg/l, nilai COD berkisar antara 10,62±0,08-15,41±0,54 mg/l dan nilai TDS berkisar antara 12,05±0,02 -18,80±0,41 mg/l. Analisis Kesesuaian Lokasi Suaka Perikanan menunjukkan suaka perikanan berada pada kategori sangat sesuai dari beberapa parameter yaitu : Fisika, Kimia, Biologi, Suaka Perikanan Utama, Suaka Perikanan Tambahan dan Sosial Ekonomi sebesar 47,50 atau 93,48 %.
Kata Kunci : Analisis Kesesuaian, Suaka Perikanan, Jenis Ikan, Kualitas Air, Sungai Batang Mahat

Published

2017-07-19