ANALISIS PENGARUH KOMPETENSI PEJABAT PELAKSANA TEKNIS KEGIATAN TERHADAP KUALITAS PROYEK DI KABUPATEN PESISIR SELATAN

Authors

  • Hendra Arman, Alizar Hasan, Wardi.

Abstract

ABSTRAK
PPTK memiliki peran penting dalam pelaksanaan proyek-proyek di Dinas Perumahan
Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Pesisir Selatan, yaitu
bertanggung jawab secara formil pada aspek administrasi dan pengendali kegiatan
yang sesuai dengan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) mulai dari tahap
perencanaan, proses pelaksanaan hingga proyek selesai serta tahap pemeliharaan, oleh
karena itu penting bagi setiap PPTK memiliki kompetensi sesuai bidang kegiatan yang
dilaksanakan. Melalui penelitian ini ingin dicari tahu tentang kompetensi yang harus
dimiliki oleh PPTK, menganalisis kompetensi dominan PPTK yang berpengaruh
terhadap kualitas proyek di Dinas Perumahan Rakyat Perumahan Rakyat Kawasan
Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Pesisir Selatan serta strategi yang harus
diterapkan untuk peningkatan kompetensi Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan. Melalui
hasil analisis diperoleh faktor-faktor kompetensi PPTK yang meliputi Penguasaan
Ruang Lingkup Kegiatan dan Administrasi Teknik, Kemampuan Manajemen Proyek,
Penguasaan Dokumen Kontrak dan Metode Kerja, Kemampuan Pengendalian
Pekerjaan, Pemahaman Administrasi dan Komunikasi, Pengetahuan Teknis Kegiatan
dan Pemahaman Tentang Waktu dan Kuantitas Pekerjaan. Yang menjadi kompetensi
dominan yaitu Penguasaan Ruang Lingkup Kegiatan dan Administrasi Teknik dengan
tingkat persentase extraction yaitu sebesar 33,325%, sedangkan kompetensi yang
berpengaruh terhadap kualitas proyek yaitu Penguasaan Dokumen Kontrak dan
Metode Kerja dengan nilai sig.0,000. Dari hasil analisis maka trategi yang dilakukan
untuk peningkatan kompetensi PPTK yaitu dengan melakukan pelatihan dan
pengembangan kompetensi, penerapan Standar Kompetensi Kerja Khusus (SK3) dan
penerapan kebijakan pengembangan SDM.

Published

2019-11-17