KAJIAN FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MOTIVASI PEKERJA PADA KONSTRUKSI BANGUNAN AIR DI KOTA SUNGAI PENUH

Authors

  • Nurmeilina, Nasfryzal Carlo, Zuherna Mizwar.

Abstract

ABSTRAK
Proyek konstruksi bangunan air di Kota Sungai Penuh umumnya terdapat pada lokasi yang sulit dijangkau,
jauh dari pemukiman penuduk dan kurangnya akses jalan menuju lokasi,hal ini mengurangi minat dan
motivasi pekerja untuk menerima pekerjaan tersebut. Motivasi pekerja berpengaruh terhadap keberhasilan
proyek,sehingga perlu penelitian untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi motivasi pekerja pada
konstruksi bangunan air di Kota Sungai Penuh. Dalam penelitian ini akan dibahas tentang motivasi pekerja
konstruksi khususnya bidang Sumber Daya Air di Kota Sungai Penuh dengan mengambil instrumen penelitian
berdasarkan teori hierarki kebutuhan Maslow ditambah beberapa variabel lainya berdasarkan kondisi
lingkungan disekitar pekerja konstruksi. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor
dan menentukan faktor dominan yang mempengaruhi motivasi pekerja terhadap pekerjaan Proyek Konstruksi
Bangunan Air di Kota Sungai Penuh serta menentukan solusi yang disarankan. Untuk mencapai tujuan tersebut
dilakukan dengan menyebarkan kuisioner sebagai instrumen yang kemudian diberi penilaian dengan skala
likert, jawaban dari responden tersedia 5 pilihan skala yaitu Sangat Berpengaruh(SB), Berpengaruh (B),
Netral(N) dan Tidak Berpengaruh(TB) serta Sangat Tidak Berpengaruh(STB).Dilanjutkan dengan analisa data
dengan menggunakan software spss 16. Dari analisa faktor didapat 2(dua) faktor dominan yaitu Faktor
Lingkup Pekerjaan dengan konstribusi terbesar yaitu 18,43% dan Faktor Individu Pekerja. Dari kedua faktor
baru tersebut kemudian diberikan solusi yang tepat yang dapat meningkatkan motivasi pekerja pada konstruksi
Bangunan Air Kota Sungai Penuh yaitu memberi peringatan akan adanya bahaya dalam pekerjaan,mewajibkan
pekerja menjadi anggota BPJS, memberi gaji/upah pekerja tepat waktu sesuai UMR ,memberi bonus pada
pekerja saat hari besar keagamaan, memberi instruksi kerja dengan jelas dan mudah dimengerti, menyesuaikan
pekerjaan dengan kompetensi pekerja,mengutamakan rekruitmen pekerja lokal dan meningkatkan pengetahuan
pekerja melalui pelatihan.

Published

2019-11-17