Karakterisasi Kulit Kayu Limbah Pabrik Kertas Untuk Menghasilkan Suatu Produk Yang Bernilai Ekonomis Tinggi

Penulis

  • Wirdatul Jannah universitas bung hatta
  • Habiba Kusna Puspa
  • silvi octavia
  • mulyazmi mulyazmi

Abstrak

Kayu adalah bagian batang atau cabang serta ranting tumbuhan yang mengeras karena mengalami lignifikasi. Kulit kayu terdiri dari beberapa komponen yang memiliki manfaat disetiap komponennya. Dimana komponen kulit kayu terdiri dari kadar air, ekstraktif, lignin, abu, karbohidrat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa komponen kimia kulit kayu bagian luar dan bagian dalam di daerah tropis (akasia dan eukaliptus) dan subtropis (pinus, cemara, dan birch) dengan metode ekstrasi. Dimana hasil yang didapatkan untuk masing-masing komponen tersebut pada kulit kayu daerah tropis (akasia daneukaliptus) untuk bagian luar berkisar antara 5,8%-46,83%, sedangkan untuk kulit kayu bagian dalam berkisar antara 3,92%-44,17%, Sedangkan pada kulit kayu daerah subtropis (pinus; cemara; birch) untuk bagian luar berkisar antara 1,26%-51,63%. Hasil analisa komponen kulit kayu menunjukan bahwa komposisi kimia kulit kayu daerah tropis berbeda dengan subtropis

##submission.downloads##

Diterbitkan

2019-05-01